Berburu Tiket Penutupan Asian Games 2018, Datang Sejak Pagi, Warga Kecewa

TEMPO | 28 Agustus 2018 | 19:10 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Masyarakat yang ingin menonton kecewa dengan panitia Asian Games atau Inasgoc karena tidak membuka loket untuk upacara penutupan yang akan digelar pada Minggu, 2 September.

Salah seorang warga menjelaskan dia datang ke Gelora Bung Karno (GBK) sejak Selasa pagi, 28 Agustus 2018. Kemarin, katanya, dia melihat akun Instagram Inasgoc yang menyebut tiket mulai dibuka pada Selasa pagi. “Eh pas sampai di sini, kata petugasnya belum ada," ujarnya.

Kekecawaan yang sama juga disampaikan warga lain. Salah seorang panitia menyebutkan bahwa tiket penutupan tidak diperjual-belikan melalui loket, namun harus dipesan secara daring melalui website resmi Asian Games 2018.

Dari pantauan, hingga pukul 12.00 WIB tiket closing ceremony masih belum bisa diakses di website Asian Games. "Kalau untuk closing (ceremony) enggak dijual offline. Mulai hari ini bisa dibeli di website Asian Games, tapi untuk saat ini servernya lagi down," jelas seorang penjaga loket 2 yang tidak ingin disebut namanya.

Penutupan Asian Games 2018 akan dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Minggu, 2 September 2018. Sekitar 55-58 ribu lembar tiket akan dijual, dengan harga mulai dari Rp 500 ribu hingga Rp 2 juta. Rencananya, acara penutupan Asian Games dimeriahkan oleh artis internasional seperti boyband asal Korea Selatan, Super Junior dan Ikon. Selebihnya akan ada penampilan dari artis lokal seperti Isyana Sarasvati, Bunga Citra Lestari, grup band Gigi, dan lainnya.

TEMPO.CO

Penulis : TEMPO
Editor: TEMPO
Berita Terkait